Wednesday, February 21, 2018

Cell Phone/iPod Pouch/Case

Setelah membuat tempat gunting dari kain perca, ternyata masih ada sisa kain perca beberapa helai lagi... setelah dipikir-pikir mau dibuat apa lagi sisa kain perca ini lalu akhirnya saya putuskan untuk membuat tempat hp saja, karena kebetulan tempat hp yang dulu sudah mulai rusak. Sebelum saya membuat tempat hp dari kain perca, saya buka google dulu untuk mencari-cari contoh tempat hp yang bagus. Akhirnya saya dapatkan beberapa contoh tempat hp yang menurut saya bagus, yaitu:

Easy Camera/CellPhone/iPod Pouch, tempat hp ini memiliki desain yang sederhana dan tidak terlalu sulit untuk membuatnya.

Tutorial: Lil Cutie Pouches, tempat hp ini modelnya bagus... berbentuk dompet, pakai retsleting dan ada gantungan kuncinya juga. Keren juga sih jadinya... apalagi kalau dibuat dengan menggunakan bahan kain bermotif cute dan warna yang lembut, makin bagus hasilnya.

Phone Pouch With Zipper Pattern, tempat hp ini juga desainnya bagus! Ada kantong kecil dengan retsleting di bagian depannya. Tutup tempat hp menggunakan velcro dan ada talinya juga, jadi bisa digantung di dinding atau di pintu.

MakeThis: Cell Phone Case Necklace Tutorial, sesuai dengan judulnya yang menggunakan kata necklace, tempat hp ini memang ada talinya, jadi dipakai di leher seperti kalung. Modelnya sederhana tapi kalau menggunakan bahan yang bagus, hasilnya juga terlihat bagus. Bikinnya memang agak susah, butuh ketrampilan jahit-menjahit.

Splash Proof Phone Case Sewing Pattern, tempat hp ini modelnya bagus dan kreatif idenya. Jadi tempat hp ini dirancang untuk tahan terhadap cipratan air. Tempat hp berbentuk dompet, ada retsleting di bagian atas dompet. Salah satu sisi dompet dibuat dari bahan transparan, sedangkan sisi satunya lagi dibuat dari bahan bermotif.

Sew With Me Saturday - iPod or Phone Case, kalau tempat hp yang ini modelnya juga sederhana. Bagian tutupnya menggunakan velcro. Kalau anda mau bikin tempat hp ini sebaiknya menggunakan bahan dengan motif yang bagus supaya hasilnya terlihat bagus.

Tutorial: Water-resistant phone pouch, sesuai dengan judulnya water-resistant, tempat hp ini memang dibuat untuk tahan air. Mungkin maksudnya tahan terhadap tampiasan air hujan kali yah...

Diy iPhone Wallet Tutorial, kalau tempat hp ini juga memiliki model yang sederhana. Penutupnya pakai kancing magnet. Casing hp dilem ke sisi bagian dalam tempat hp, lalu hp-nya dipasang ke casing-nya tadi. Kreatif juga idenya.

Easy Mobile Phone Pouch, tempat hp ini dibuat dengan menggunakan bahan bermotif polkadot. Modelnya sederhana dan mudah membuatnya.

Stashtacular Tutorial Tuesday: Quilted iPod/Phone Holder, tempat hp ini juga modelnya sederhana tapi terlihat keren, karena kombinasi motif bahannya bagus dan serasi sehingga hasilnya terlihat bagus. Bagian tutup tempat hp ini menggunakan velcro. Tapi untuk membuat tempat hp ini rada sulit karena butuh ketrampilan menjahit quilt.

Phone Case Tutorial, lagi-lagi tempat hp dengan model sederhana tapi bagus hasilnya. Menggunakan kain perca berbagai motif yang kemudian disambung-sambung dengan cara dijahit, lalu bagian tutupnya menggunakan velcro. Ada talinya juga, tempat hp ini terlihat keren dan cute.

Mobile Phone (iPhone) Case - Tutorial, kalau tempat hp yang ini modelnya sederhana banget! Dibuat dengan menggunakan bahan bermotif bunga-bunga, lalu diberi kancing dan tali untuk kaitannya. Bagian dalam tempat hp dilapisi dengan furing bermotif polkadot.


Setelah saya melihat contoh-contoh tempat hp itu, lalu saya bikin tempat hp dengan model yang berdasarkan ide saya sendiri, karena saya juga harus menyesuaikan dengan ketersediaan bahan yang ada. Setelah utak-atik beberapa hari dengan kain perca dan peralatan menjahit, akhirnya jadi juga tempat hp saya. Untuk tutupnya saya pakai velcro saja biar praktis, lalu diberi hiasan pita kecil. Tempat hp ini tidak pakai furing tetapi hanya dilapisi dengan viselin supaya agak kaku.